Sumber pixabay |
Mendapatkan rangkaian nama bayi perempuan islami yang cantik untuk buah hati tentu menjadi hal yang membahagiakan untuk orang tua. Dengan memberikan nama yang baik, tentu harapan orang tua adalah anak tersebut bisa hidup sesuai dengan namanya. Sesuai apa kata banyak orang, nama adalah doa. Hal ini membuat orang tua harus memilihkan nama yang terbaik untuk anaknya. Agar bisa mendapatkan inspirasi, berikut ini adalah 7 rangkaian nama bayi untuk perempuan yang islami:
1. Alesha
Nama yang pertama adalah Alesha. Arti dari nama ini sendiri adalah selalu dilindungi oleh Allah. Sebagai orangtua, kita bisa berharap agar anak yang diberikan nama ini bisa selalu dilindungi oleh Allah kapanpun dan dimanapun. Nama Alesha cocok disematkan di bagian depan, tengah ataupun belakang. Contoh rangkaian namanya adalah Alesha Zahra. Alesha Zahra memiliki arti nama bunga mawar yang selalu dalam lindungan Allah. Atau Anda bisa juga memberikan nama Alesha Alifa Hibatillah. Tidak kalah baik, arti dari nama ini adalah anak pertama yang selalu dilimpahkan anugerah oleh Allah SWT.
2. Balqis
Balqis merupakan nama kedua yang bisa dijadikan inspirasi untuk anak bayi perempuan. Dasar dari nama ini adalah dari istri nabi Sulaiman AS, Ratu Balqis. Nama Balqis sendiri diartikan sebagai representasi dari ratu Balqis, yakni baik hati, cantik, ramah dan makmur. Ada dua rangkaian nama yang bisa Anda gunakan sebagai nama buah hati Anda, yakni Callista Balqis Maharani dan Balqis Fayruz Zaman. Callista Balqis Maharani memiliki arti nama wanita yang cantik seperti ratu Balqis. Sedangkan Balqis Fayruz Zaman memiliki arti seorang ratu yang menjadi permata di sepanjang waktu atau sepanjang zaman.
3. Khaira atau Chayra
Rangkaian nama bayi perempuan islami yang cantik berikutnya adalah Khaira atau Chayra. Nama Chayra merupakan perkembangan dairi nama Khaira yang memiliki arti kebaikan. Meskipun berubah bentuk, banyak orang tua yang yakin bahwa artinya sama. Ada cukup banyak rekomendasi rangkaian nama yang cocok dengan Chayra, seperti Khalida Chayra Khansa dan Fayyola Chayra Nadhifa. Khalida Chayra Khansa memiliki wanita dengan kebaikan abadi. Diharapkan anak ini bisa selalu berbuat baik kepada sesama manusia dan makhluk hidup. Sementara Fayyola Chayra Nadhifa memiliki arti wanita baik yang bisa mengantarkan Islam menuju kebangkitannya.
4. Fairuz
Fairuz merupakan nama berikutnya yang termasuk dalam daftar. Nama ini memiliki arti yang pertama atau sebuah perhiasan. Biasanya, nama Fairuz ini disematkan untuk anak pertama. Tidak jarang banyak ekspektasi yang ingin diwujudkan oleh sang anak. 2 saran rangkaian nama yang bisa digabungkan dengan Fairuz adalah Khalishah Fairuz dan Fairuz Faiqah Zihni. Arti dari Fairuz Faiqah Zihni adalah anak wanita pertama yang pemahamannya akan ilmu berada di atas siapapun. Sementara Khalishah Fairuz berarti anak perempuan yang akan selalu menjadi perhiasan bagi orangtuanya.
5. Ghina
Nama Ghina merupakan salah satu nama yang berarti kekayaan. Tentu tidak ada orang tua yang menginginkan anaknya untuk tidak mendapatkan kekayaan. Biasanya, nama Ghina ini dipasangkan dengan kata yang berarti mulia, sehingga bisa diartikan sebagai wanita yang memiliki hati mulia serta kekayaan. Tentunya kekayaan ini digunakan di jalan kebaikan. Salah satu rangkaian nama dari Ghina adalah Hasanah Ghina Ghusun.
Rangkaian nama bayi perempuan islami yang cantik diatas bisa Anda berikan pada putri Anda saat kelahirannya. Nama manakah yang akan Anda jadikan pilihan untuk putri Anda?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar